Navigasi

19 September 2013


Sekilas tentang Anime Festival Asia Indonesia 2013, dan lagu temanya "Game Over" (dengan lirik dan terjemahannya)

Hai, selamat datang di blog 'Isamu no Heya'! Ini adalah kiriman saya yang pertama kali dalam tahun 2013 setelah kosong 1 tahun lamanya setelah kiriman saya sebelumnya tentang kesukaan saya terhadap anime dan manga. Pada waktu itu, kiriman blog saya kirimkan tidak lama setelah AFA ID 2012. Begitu pula pada kiriman ini, dikirimkan tak lama setelah AFA ID 2013.

Yang berbeda pada AFA ID 2013

Logo AFA ID 2013
Sebelum itu, mungkin beberapa pembaca di sini ada yang belum tahu apa itu AFA (Anime Festival Asia). Silakan coba baca kiriman saya yang sebelumnya, periksa artikelnya di Wikipedia bahasa Indonesia, atau kunjungi langsung situs resminya.

Sekarang, baru kita bahas tentang AFA ID 2013nya. Hmmm, berbicara soal perbedaan, sebenarnya ada cukup banyak.
  • Lokasi: sekarang di JCC, dahulu di JIExpo
    Menurut saya ini pilihan yang tepat. Bila dahulu tempat pameran dan booth makanan digabung dalam satu hall, sekarang sudah dipisah. Penataannya sudah lebih baik, dan tempatnya pun sudah lebih luas. Namun tetap saja pada hari kedua, tetap sama ramai dan agak susah untuk berjalan melihat-lihat pameran.
  • Lama acara: sekarang 3 hari, dahulu 2 hari
    Pengaturannya adalah pameran berlangsung selama tiga hari penuh; konser berlangsung pada dua hari pertama; sedangkan acara panggung berlangsung pada dua hari terakhir. Tapi dampaknya, ya, pada hari kedua jadinya sangat ramai, karena ada pameran, acara panggung, dan konser sekaligus. Saya cukup senang acaranya diperpanjang menjadi tiga hari. Namun akan lebih senang lagi jika konsernya pun juga tiga hari.
  • Artis yang hadir
    Tahun ini lebih banyak artis dan bintang tamu yang diundang dari pada tahun lalu. Tapi masih tetap kalah dengan AFA 2013 di Singapura nanti. Berikut ini perbedaannya:
    • Sekarang: Angelina, Angie, Aya Hirano, Babymetal, Clive, Danny Choo, Dempagumi.inc, DJ Kazu, Eir Aoi, Emi Nitta, fripSide, Kalafina, KANAME☆, May'n, Reika, Richfield, Stella Lee, T.M.Revolution, dan Ying Tze.
    • Dahulu: 7!!, Akatsuki Tsukasa, Angela, Bless4, Danny Choo, Ichiro Mizuki, Kaname, Kotoko, Lisa, Sea*A, dan Stereopony.
    Sebagai gambaran, artis yang akan konser di AFA SG 2013 nanti adalah Angela, BaoZi, Danny Choo, DJ Kaya, Egoist, Eir AoiElisa, Hachioji-P, Hana, LiSA, LiveTune, May'n, Motsu, Nana Mizuki, Ryouhei Kimura, Ryouta Ousaka, dan T.M.Revolution. Bila di AFA ID 2013 T.M.Revolution hanya tampil di acara panggung, di AFA SG dia akan konser.
  • Harga: sekarang lebih mahal dari pada yang dahulu. :(
    Untuk perbedaan lainnya, bisa coba cek di event facebooknya.

Yang saya lakukan AFA ID 2013

Bila yang disebutkan di atas adalah perbedaan dari AFAnya sendiri. Sekarang saya mau memberi tahu sedikit apa yang saya lakukan selama AFA ID 2013 ini. Sama seperti di AFA ID 2012 sebelumnya, saya juga mencoba cosplay kali ini. Bila tahun lalu saya mengambil salah satu karakter dari Tales of the Abyss, kali ini saya mengambil salah satu karakter dari Angel Beats!. Bagi yang bertemu saya dan merasa saya kurang baik dalam memerankannya, saya mohon masukannya dan saya yang masih awam ini ingin meminta maaf sebelumnya. Saya berharap juga akan ada teman sesama pemula yang akan ikut bersama saya di kesempatan selanjutnya.

Selain cosplay, ada perbedaan lainnya yang saya lakukan. Bila dahulu saya membeli model Gundam, kali ini tidak. Untuk makan sendiri selama tiga hari, sudah cukup besar pengeluarannya (meskipun tidak masuk ke AFA Cafe). Konsumsi di sana meliputi membeli es krim 30.000, minuman beberapa botol yang satunya 8.000, dan juga makan berat seperti 3x Yoshinoya yang sekali makan bisa mencapai 40.000, dan beberapa makanan ringan lainnya seperti hotdog, dsb.

Perbedaan lainnya, bila tahun lalu saya tidak menghadiri Culture Japan Night, kali ini saya ikut. Dan yang penting, saya mendapatkan tandatangannya Danny Choo. Berikut ini foto tandatangan yang berhasil saya dapatkan, dan juga foto saat acara berlangsung. Saya berada di sana saat pengambilan foto, namun nampaknya saya terhalang sehingga tidak nampak pada foto.

 
 
Lihat pula: Album foto saya di facebook

Sekilas tentang lagu "GAME OVER"

Sekarang mari kita bahasa tentang lagu "Game Over". Bagi yang ikut menonton konser I Love Anisong di AFA ID 2013 kemarin pastinya tahu lagu ini. Atau mungkin beberapa sudah bosan mendengarnya. Bagaimana tidak, setiap ada jeda, misalnya saat persiapan pergantian artis, lagu ini selalu diputar berulang kali. Tidak ada lagu lain! Lagu ini juga dipakai pada video komersial AFA ID 2013.

Lagu "Game Over" sendiri dibuat oleh 八王子P (Hachioji-P, Hachiouji-P, atau 8#Prince) dan videonya dibuat oleh わかむらP (Wakamura-P) untuk album ViViD WAVE yang dirilis tanggal 16 Juli 2013. Saya kurang paham mengapa AFA ID 2013 memilih lagu ini sebagai lagu temanya. Padahal Hachioji-P sendiri tidak hadir di acara ini, dan hanya akan hadir di AFA SG 2013 nanti. Barangkali untuk mempromosikan karyanya dan AFA SG 2013.

Upaya saya dalam mencari lirik dan terjemahan lagu "GAME OVER"

Saya sebenarnya sudah tahu judul lagu dari tulisan yang tertera di video komersial AFA ID 2013. Beberapa hari setelah AFA ID 2013, saya berusaha mencari tahu bagaimana lirik dan apa arti lagu ini. Namun ternyata hal tersebut tak mudah. Mungkin karena lagu ini masih baru. Tempat yang biasa saya kunjungi untuk mengambil lirik seperti Anime Lyrics dot com dan Gendou tidak memiliki lagu ini. Penelusuran di Google dengan kata kunci seperti "Game Over Lyric" juga tidak membuahkan hasil.

Akhirnya saya mencari dengan kata kunci "ナチュラルメイク フリルのワンピース", lirik baris pertama dari lagu tersebut dalam bahasa Jepangnya. Dan ternyata berhasil! Saya menemukan lirik lengkapnya dalam bahasa Jepang. Andai saja dalam video aslinya tidak ada liriknya, atau saya tidak bisa membaca hiragana/katakana, atau jika komputer saya tidak memiliki fitur IME untuk mengetik dalam bahasa Jepang, saya mungkin bahkan tidak dapat menemukan liriknya.

Lalu bagaimana dengan lirik romaji (latin) nya? Walaupun saya bisa membaca hiragana/katakana, saya tidak dapat membaca kanji. Untungnya ada fitur "read phonetically" pada Google Translate dan "phonetic guide" pada Microsoft Word yang membantu saya melakukan transliterasi dari aksara Kanji menjadi huruf latin.

Ketika transliterasinya sudah saya dapat, saya mencoba membandingkannya dengan lagunya. Semua nampak cocok, kecuali untuk kalimat yang satu ini: "愛して 愛して 欲しいだけなの". Google Translate membacanya sebagai "Ai shite itoshite hoshī dakena no". Setelah mendengarkan dengan cermat, saya memutuskan bahwa kalimat tersebut seharusnya dibaca sebagai "Ai shite   Ai shite   Hoshii dakena no", dan itulah yang sama gunakan dalam liriknya.

Permasalahan lirik selesai sudah. Namun, masih ada satu permasalahan lagi. Bagaimana dengan terjemahannya? Dengan membandingkan hasil terjemahan dari Google Translate dan dari Bing Translator, dengan arti kata per kata kamus, dan meninjaunya beberapa kali lagi, saya akhirnya berhasil menerjemahkannya. Sayang Yahoo! Babel sudah tidak ada. Dahulu saya juga suka menggunakan hasil terjemahannya untuk perbandingan.

Saya sudah berusaha menerjemahkan lagu ini seakurat mungkin, namun mungkin tetap ada beberapa kekeliruan. Bila para pembaca menemukannya, jangan sungkan untuk memberitahukannya pada saya sebagai pembelajaran untuk penerjemahan lirik lagu lainnya ke depannya.

Setelah lirik dan penerjemahan selesai, saya menggunakan Aegisub untuk membuat subtitlenya, serta menggunakan MediaCoder dengan AviSynth dan x264 nya untuk mengubahnya subtitlenya menjadi hard-sub agar bisa diunggah di Youtube. Setelah semuanya selesai, saya mengunggah video 100 MB tersebut ke Youtube yang memakan waktu hingga beberapa jam.

Bila ditanya apakah saya sering melakukan hal semacam ini, jawabannya adalah tidak. Terus terang ini adalah pertama kalinya saya membuat terjemahan lirik dalam bahasa Indonesia tanpa didasarkan pada terjemahan bahasa Inggris. Biasanya saya hanya menerjemahkan terjemahan bahasa Inggris milik orang lain ke bahasa Indonesia. Untuk lirik romaji juga demikian. Ini pertama kalinya saya melakukan transliterasi sendiri. Biasanya saya hanya mengambil lirik dari situs web penyedia lirik, misalnya saja Anime Lyrics dot com.

Namun pembuatan subtitle lirik, ini bukan pertama kalinya. Untuk hard-subtitle, saya pernah memberikan lirik untuk 16 lagu pilihan dari game-game PlayStation yang kemudian saya jadikan VCD, juga lagu Beautiful World-nya Utada Hikaru. Untuk soft-subtitle, saya pernah memberikan lirik untuk lagu Everyone is No.1-nya Andy Lau, dan beberapa lagu Vocaloid lainnya. Walaupun demikian, ini adalah video musik yang saya buat subtitlenya dan diunggah ke Youtube! Yang lainnya hanya tersimpan di harddisk. Mungkin saya akan mengunggah sisanya di lain kesempatan.

Tanpa panjang lebar lagi, ini lah video hasilnya yang telah berhasil saya unggah ke Youtube. Selamat menyaksikan!

八王子P「GAME OVER feat. 初音ミク」Music Video
Hachioji-P - "Game Over feat. Hatsune Miku" MV


O ya, bagi yang ingin belajar membuat subtitle, baca juga kiriman saya sebelumnya mengenai tutorial cara membuat subtitle di sini dan di sini.

Subtitle berupa lirik dalam romaji, kanji, dan terjemahan bahasa Indonesia (.ass, atau .srt) serta musik (.m4a)-nya bisa diunduh di sini: http://www.mediafire.com/furu_isamuminamoto.

Lirik romaji lagu "GAME OVER"
Romaji lyrics/transliteration


NACHURARU MEIKU   FURIRU no WANPĪSU
Kou iu no ga konomi nan desho
Fui ni me sorasu KIMI no kuse
Zenbu o mitoushi nan dakara

"Ne~" no kazu ga fueru tabi taikutsu shi teru
Chotto kurai gouin demo ii
Hayaku KIMI no MONO ni naritai no

I want you baby. Dounika narisou
Konya wa mada kaeritakunai no
KIMI to ienai KOTO ga shitai no
Sonna KOTO ATASHI ni iwa senaide yo

Kakehiki ga shitai wake jyanai no
Ai shite   Ai shite   Hoshii dakena no
Horeta yowami de tsui yurushi chau
KIMI ni koi shita jiten de GAME OVER

Urunda hitomi   Uwamedzukai
Kou iu no ni yowai n desho
Hanashi sorasu KIMI no kuse
KIMI tte HONTO tanjun ne

"Ne~" no kazu ga fueru tabi unzari shi teru
Chotto kurai bukiyou demo ii
Hayaku KIMI no MONO ni naritai no

I wanna kiss you. Machikirenai no
Madamada nagaiyo wa korekara yo
KIMI to abunai KOTO ga shitai no
Sonna KOTO ATASHI ni iwa senaide yo

Kakehiki ga shitai wake jyanai no
Ai shite   Ai shite   Hoshii dakena no
Horeta yowami de tsui yurushi chau
KIMI ni koi shita jiten de GAME OVER

I wanna miss you. Sabishii dakena no
GAMAN suru no mo   Mou tsukaretayo
Soredemo nando mo KONTENYŪ suru
Hayaku ATASHI dake no MONO ni natte yo

I want you baby. Dounika narisou
Konya wa mada kaeritakunai no
KIMI to ienai KOTO ga shitai no
Sonna KOTO ATASHI ni iwa senaide yo

Kakehiki ga shitai wake jyanai no
Ai shite   Ai shite   Hoshii dakena no
Horeta yowami de tsui yurushi chau
KIMI ni koi shita jiten de GAME OVER

Lirik kanji lagu "GAME OVER"
Kanji lyrics


ナチュラルメイク フリルのワンピース
こういうのが好みなんでしょ
ふいに目そらすキミのくせ
全部お見通しなんだから

「ねぇ」の数が増えるたび退屈してる
ちょっとくらい強引でもいい
早くキミのモノになりたいの

I want you baby. どうにかなりそう
今夜はまだ帰りたくないの
キミと言えないコトがしたいの
そんなコトアタシに言わせないでよ

駆け引きがしたいわけじゃないの
愛して 愛して 欲しいだけなの
惚れた弱みでつい許しちゃう
キミに恋した時点でGAME OVER

潤んだ瞳 上目づかい
こういうのに弱いんでしょ
話そらすキミのくせ
キミってホント単純ね

「ねぇ」の数が増えるたびうんざりしてる
ちょっとくらい不器用でもいい
早くキミのモノになりたいの

I wanna kiss you. 待ちきれないの
まだまだ長い夜はこれからよ
キミと危ないコトがしたいの
そんなコトアタシに言わせないでよ

駆け引きがしたいわけじゃないの
愛して 愛して 欲しいだけなの
惚れた弱みでつい許しちゃう
キミに恋した時点でGAME OVER

I wanna miss you. 寂しいだけなの
ガマンするのも もう疲れたよ
それでも何度もコンテニューする
早くアタシだけのモノになってよ

I want you baby. どうにかなりそう
今夜はまだ帰りたくないの
キミと言えないコトがしたいの
そんなコトアタシに言わせないでよ

駆け引きがしたいわけじゃないの
愛して 愛して 欲しいだけなの
惚れた弱みでつい許しちゃう
キミに恋した時点でGAME OVER

Terjemahan lagu "GAME OVER"
Indonesian translation


Riasan alami, setelan jumbai
Bukannya ini lah yang kau suka?
Selalu dirimu bergegas mengalihkan mata
Semua dapat kuperkirakan

Banyaknya "Hei" membuatku tambah bosan
Bahkan terkadang cukup memaksa
Segera aku ingin menjadi kepunyaanmu

I want you baby. Bagaimana pun caranya
Malam ini, aku masih tak ingin pulang
Bersamamu, ingin kulakukan hal yang tak boleh dibicarakan
Jangan sampai aku yang mengungkapnya

Bukannya aku ingin tawar-menawar
Namun, cinta lah, cinta lah yang kuinginkan
Tolong melemahlah dan perbolehkan dirimu jatuh cinta
Saat sepenuhnya mencintaimu, itu lah GAME OVER

Mata berair, menahan menatap ke atas
Bukannya ini lah kelemahanmu?
Nyatanya dirimu bergegas mengalihkan mata
Betapa sederhananya dirimu itu

Banyaknya "Hei" membuatku tambah lelah
Bahkan terkadang cukup janggal
Segera aku ingin menjadi kepunyaanmu

I wanna kiss you. Tak mau menunggu lagi
Masih ada malam panjang yang segera tiba
Bersamamu, ingin kulakukan hal yang berbahaya
Jangan sampai aku yang mengungkapnya

Bukannya aku ingin tawar-menawar
Namun, cinta lah, cinta lah yang kuinginkan
Tolong melemahlah dan perbolehkan dirimu jatuh cinta
Saat sepenuhnya mencintaimu, itu lah GAME OVER

I wanna miss you. Hanya ada kesepian
Kuharus bertahan, walau sudah letih
Tetap akan kutekan berkali-kali CONTINUE itu
Segera hingga kamu menjadi kepunyaanku satu-satunya

I want you baby. Bagaimana pun caranya
Malam ini, aku masih tak ingin pulang
Bersamamu, ingin kulakukan hal yang tak boleh dibicarakan
Jangan sampai aku yang mengungkapnya

Bukannya aku ingin tawar-menawar
Namun, cinta lah, cinta lah yang kuinginkan
Tolong melemahlah dan perbolehkan dirimu jatuh cinta
Saat sepenuhnya mencintaimu, itu lah GAME OVER

Akhir kata,

Sampai jumpa dan terima kasih telah membaca.