Navigasi seluler

11 September 2020


Indeks Komik TOC -Tales of Crestoria-


Ikon aplikasi TOC
Kembali lagi di blog Isamu no Heya. Bagi yang memperhatikan perubahan menu navigasi sekitar bulan lalu, pastinya menyadari bahwa ada kategori baru di sana, yaitu Komik. Setelah kosong cukup lama, akhirnya saat ini kategori itu akan diisi. Sebagai pembuka, Tales of Crestoria dipilih menjadi komik terjemahan pertama dari blog ini.

Mengapa komik?


Di blog ini sempat dibagikan hasil takarir penggemar (fansub) untuk beberapa video klip musik. Pada kiriman tutorial subtitle, ada juga beberapa takarir film, yang bahkan salah satunya pernah disertakan dalam distribusi resmi. Ya, saya cukup suka menerjemahkan.

Tak hanya pembuatan takarir, antarmuka aplikasi secara urun daya, beberapa dokumen panduan pengguna, hingga banyak artikel wiki pun pernah dikerjakan. Tak ketinggalan juga lokalisasi permainan secara utuh, yang salah satunya bahkan diakui pengembang sehingga nama "William Surya Permana" bisa muncul dalam credits-nya. Nah, untuk menambah portofolio jenis terjemahan yang dilakukan, maka dicobalah penerjemahan komik seperti ini.

Mengapa Tales of Crestoria?


Komik TOC sendiri dipilih sebagai proyek pertama karena beberapa alasan. Alasan keempat dan kelima mungkin akan membuat Anda semakin ingin membaca komik ini melalui Isamu no Heya.
  1. Pertama tentu saja karena saya menggemari seri Tales dan tentunya sedang memainkan permainan ini. Kalian bisa membacanya lebih lanjut di kiriman Tales of Crestoria ini.
  2. Kedua, di setiap edisi komik ini hanya terdiri dari beberapa panel sehingga relatif cepat pengerjaannya (bisa lebih cepat dari pengerjaan terjemahan video klip musik) sehingga bisa menambah banyak kiriman di blog ini.
  3. Ketiga, komik ini tersedia gratis secara digital di Internet sehingga tidak diperlukan pembelian secara fisik untuk mendapatkan pindaian mentah (raw scan)-nya.
  4. Keempat, saya ingin membagikan kesan yang sama dengan manganya, di mana terdapat berbagai jenis font yang digunakan. Hal ini berbeda dengan komik versi bahasa Inggrisnya yang sebagian besar hanya menggunakan Comic Sans dan dengan huruf kapital semua. Di versi Isamu no Heya, font yang digunakan di antaranya adalah Skip D, Augie, Birdie, Hobo Std, dan Swiss721 BlkCn yang dipilih agar semirip mungkin dengan aslinya. Tentunya, dengan kapitalisasi kalimat (huruf besar-kecil) yang wajar.
  5. Terakhir, saya ingin membagikan terjemahan yang sesuai penulis aslinya. Bagi yang belum tahu, meski Tales of Crestoria versi global (worldwide) ini masih menggunakan pengisi suara asli, pada kenyataannya ada beberapa perbedaan teks antara versi Jepang dengan versi globalnya. Terjemahan bahasa Inggris ini terkadang mengubah kesan dan makna aslinya.

    Perubahan tersebut mulai dari nama tempat (misal Midas Maghull menjadi Medagal), nama senjata (misal Blaze Oedipus menjadi Patricidal Edge), istilah umum (misal setan ternista togaoni menjadi pendurhaka agung great transgressor), hingga kutipan populer (misal "kerap dimabukkan dosa atau..." menjadi "...atau dosa akan menguasai kalian" — kesan Vicious yang suka minum jadi berkurang).

     
    Logo Komik TOC dalam versi bahasa Jepang (kiri) dan versi bahasa Inggrisnya (kanan)

    Perubahan juga terjadi pada judul komik ini. Judulnya Jepangnya cukup sederhana, "Teikure Manga". Teikure sendiri adalah singkatan dari Tales of Crestoria. Sedangkan pada versi bahasa Inggrisnya berubah menjadi lebih panjang yaitu "A Manga Written in Blood and Learning", dan subjudulnya pun menghilang. Padahal dalam judul aslinya tidak menyinggung soal darah sama sekali.

    Namun, bagi yang terlanjur akrab dengan terjemahan bahasa Inggrisnya tak perlu khawatir karena akan ada catatan penerjemah di hampir setiap edisi terjemahan komik ini yang menjelaskan latar belakang pemilihan diksi maupun perbedaannya dengan bahasa Inggris.

Indeks Komik TOC


Indeks ini akan secara rutin diperbarui jika ada kiriman Komik TOC baru lainnya di masa depan. Berikut ini adalah daftar terjemahan bahasa Indonesia dari Teikure Manga yang telah diterjemahkan Isamu no Heya menjadi "Belajar bersama 'Kawan' Ternista Kesayangan: Komik TOC!", diurutkan berdasarkan nomor edisinya:

(Logo) Komik TOC - Belajar Bersama Kawan Ternista Kesayangan
Judul asli: "Itoshiki Togabito (Nakama) to Manabu: Teikure Manga!"
Alih bahasa: William Surya Permana

#1 Kita Mulai Ya!
13 September 2020


#2 Tatanan Dunia
17 September 2020


#3 Demi Kanata
21 September 2020


#4 Blood Sin
26 September 2020


#5 Hiduplah Sesukamu
5 Oktober 2020


#6 Kecocokan & Kerja Sama
19 Oktober 2020


#7 Jurus & Inti Rahasia
30 Oktober 2020


#8 Ksatria Menawan yang Berbakat
11 November 2020


#9 Bohong itu Komunikasi
2 Desember 2020



Untuk melihat seluruh Komik TOC ini mulai dari yang terbaru, klik di sini.
Untuk melihat versi asli berbahasa Jepang dari komik ini, klik di sini.

Klik di sini untuk kirimkan komentar

Silakan masukan komentar pada kotak teks yang tersedia, lalu klik tombol biru. Periksa kembali secara berkala untuk menemukan balasan terbaru. Anda mungkin tidak menerima notifikasi saat seseorang membalas komentar.